V-Gen R1, Smartphone Inovatif dari V-Gen

 on Minggu, 26 Oktober 2014  

Advertisement
V-Gen R1, Smartphone pembuktian dari V-Gen –Anda tentu sudah tak asing dengan merk V-Gen kan? Ya, benar..!! perusahaan yang dulu lebih di kenal berkecimpung dalam pasar penyedia MMC ini, kini mulai menunjukan pembuktian akan kesungguhannya dalam menerjuni pasar smartphone. Salah satunya adalah dengan hadirnya Phablet besutan V-Gen yang di beri nama V-Gen R1 yang resmi di perkenalkan beberapa waktu yang lalu. Smartphone yang di tujukan untuk pasar kelas menengah ini, mengusung beberapa fitur yang cukup mumpuni untuk mampu bersaing dalam kancah dunia smartphone yang notabene sangat panas dan sengit. Dengan berbagai inovasi serta fitur-fitur terbaik yang di tawarkan para pesaingnya, mampukah V-Gen R1 ini menarik minat konsumen di pasaran? Dari pada penasaran, mari langsung kita ulas saja review V-Gen R1 berikut ini.

Hadir dengan gaya yang cukup elegan, hp berdimensi 142 x 71 x 8 mm ini mengusung desain tipis dengan bobot hanya 147 gram. Desainnya tetap mengadopsi ponsel masa kini dengan style layar full touchscreen tanpa membawa tombol fisik pada bagian depan. Sedangkan untuk penampil grafis, V-Gen RI di bekali layar teknologi IPS LCD yang sudah memiliki ketajaman 16 juta warna dengan resolusi 720 x 1280 pixel. Gambar yang di tampilkan layar seluas 5 inc ini juga sudah memiliki ketajaman dan kecerahan yang mumpuni dengan kerapatan gambar mencapai 294ppi pixel density. Hadir dengan berbekal OS Android Jelly Bean, kinerjanya sudah cukup cepat dan stabil dengan dukungan prosesor chipset MediaTek MT6582, CPU quad-core berkecepatan 1.3 GHz. Sedangkan untuk mendukung olah grafisnya, V-Gen R1 mengadopsi GPU Mali-400 MP yang sudah cukup tangguh dengan RAM 1GB.

Sedangkan pada lini konektifitas, V-Gen R1 juga sudah memiliki kemampuan yang cepat. V-Gen RI sudah mengadopsi jaringan GSM yang mampu berjalan pada network HSDPA serta HSUPA dengan kecepatan transfer data yang handal. Sebagai fitur tambahan, V-Gen R1 juga di bekali koneksi wifi, anda juga dapat menggunakan fitur wifi hotspot untuk berbagi jaringan yang anda miliki. Tak lupa fitur Bluetooth v3.0 juga di sematkan dengan beberapa fungsi seperti A2DP dan EDR. Anda juga akan menemukan koneksi via microUSB v2.0. Untuk fitur kamera, V-Gen R1 sudah di persenjatai dengan kamera utama berkekuatan 8 MP resolusi 2592 x 1944 pixel dengan dukungan fitur effect, digital zoom, face detection, dan juga smile capture. Sedangkan kualitas video yang dapat di rekam memiliki resolusi 1280 x 720 pixel. Sedangkan untuk kamera depan, V-Gen R1 mengusung kamera resolusi 5 Megapixel yang sudah mampu mencukupi kebutuhan selfie anda. Sebagai tempat penyimpanan, sudah di sediakan 8GB internal memori dan peningkatan hingga 32GB via microSD. Untuk kebutuhan daya, V-Gen R1 sudah di bekali dengan baterai Li-Po dengan kapasitas 1.650 mAh. Dan untuk harganya, V-Gen R1 di lempar ke pasar dengan harga Rp.2.298.000.
V-Gen R1, Smartphone Inovatif dari V-Gen 4.5 5 Mahfud Anwar Minggu, 26 Oktober 2014 V-Gen R1, Smartphone pembuktian dari V-Gen –Anda tentu sudah tak asing dengan merk V-Gen kan? Ya, benar..!! perusahaan yang dulu lebih di k...
Advertisement